Kapanlagi.com - Sebuah kabar bahagia baru saja datang dari aktris cantik Park Se Young. Aktris berusia 33 tahun itu tak lama lagi akan menikah dengan sang kekasih yang sudah tak asing lagi.
Advertisement
Dia adalah Kwak Jung Wook, aktor sekaligus rekan sesama cast yang pernah membintangi drakor SCHOOL 2013. Bukan sekedar rumor, kabar ini pun muncul lewat pernyataan resmi yang dirilis oleh agensi Park Se Young, CL& Company.
Seperti yang dilansir dari Soompi, CL& Company telah merilis pengumuman pernikahan Park Se Young dan Kwak Jung Wook pada hari ini, Senin (24/1). Penasaran seperti apa?
"Halo, kami dari CL& Company. Kami membawa kabar gembira sebagai agensi dari aktris kami Park Se Young. Pada pertengahan bulan Februari 2022, Park Se Young akan menikah dengan kekasihnya, aktor Kwak Jung Wook di sebuah lokasi yang ada di Seoul," tulis agensi Park Se Young sebagai awalannya.
Tidak berhenti sampai di situ saja, mereka juga menuliskan kalau sebenarnya Park Se Young dan Kwak Jung Wook sudah dekat sejak mereka membintangi drakor SCHOOL 2013. Seiring berjalannya waktu, persahabatan di antara mereka berubah jadi cinta sejak beberapa tahun lalu.
"Setelah membangun persahabatan usai membintangi SCHOOL 2013, keduanya menjalin hubungan romantis beberapa tahun lalu dan terus membangun cinta mereka. Mereka berdua saling menjaga, terkadang sebagai teman, terkadang sebagai pasangan kekasih, akhirnya mereka akan menempuh jalan baru sebagai pasangan hidup, jadi kami mohon dukungan hangat untuk mereka," kata agensi.
Lebih lanjut, agensi juga mengumumkan kalau pesta pernikahan mereka akan digelar secara private, "Karena pernikahan ini digelar dalam masa yang sulit (pandemi), maka acara akan dihelat secara tertutup bersama keluarga dan rekan-rekan terdekat. Kami mohon pengertian dari fans dan reporter."
Di akhir rilis tersebut, agensi Park Se Young menyebutkan kalau ia akan tetap berkarier di dunia entertainment setelah menikah. "Park Se Young akan kembali membalas cinta dari banyak orang dengan akting yang bagus dan dirinya yang lebih dewasa sebagai aktris ke depannya. Tolong berikan banyak dukungan untuk masa depan aktris Park Se Young. Terima kasih," tutupnya.
Sebelumnya tak ada yang tahu kalau ternyata Park Se Young dan Kwak Jung Wook sudah pacaran selama bertahun-tahun terakhir. Pasangan ini menjaga kehidupan pribadi terpisah dari publik dan menyembunyikan kedekatan mereka.
Meski begitu, keduanya sempat mengunggah foto kebersamaan mereka di Instagram saat kumpul-kumpul bersama temannya yang lain. Well, selamat atas pernikahannya, Park Se Young dan Kwak Jung Wook. Semoga segala persiapannya berjalan lancar! ;)
Facetrix
Sandra Dewi Curhat Soal Sifat Asli Sang Suami, Netizen Iri
Lee Byung Hun Soal Kenangan Berakting di Drama 'OUR BLUES', Merasa Spesial Berperan Jadi Anak Kim Hye Ja
Kenakan Hanbok, Deretan Aktris Korea Selatan Ini Tampak Anggun dan Berkarisma
[KUIS KOREA] Suka Main Di Pantai, Kamu dan Sunoo Lebih Milih Pantai Kuta atau Pantai Sanur Bali Nih?
8 Rekomendasi Drakor Fantasi Penuh Keajaiban yang Tayang di Netflix, Terbaru Ada 'THE SOUND OF MAGIC'
Totalitas Jadi Aktris, 11 Potret Penampilan Seolhyun di Drama 'THE MURDERER'S SHOPPING LIST' yang Bikin Netizen Pangling
10 Momen Ultah Puput Nastiti yang ke-25, Dirayakan Bareng Ibu Mertua
Dibintangi Kim Young Dae dan Lee Sung Kyung, 'SHOOTING STARS' Drama Korea Romantis Terbaru Bisa Ditonton di Vidio
11 Potret Cantiknya Han So Hee di Pemotretan Terbaru Bersama Balenciaga, Tetap Menawan Pakai Makeup Tebal - Pamer Tato di Perut
15 Potret Kondisi Terbaru Permesta Dhyaz yang Sempat Infeksi Karena Oplas, Perban Sudah Dilepas
Foto-foto Terbaru Money Heist: Korea - Joint Economic Area Part 1
Foto Cantik Aktris Lee Ga Ryung yang Mengaku Palsukan Umur, di Profil Usia 34 Aslinya 42 Tahun
Disebut Iri karena Sindir Gucci Challenge, 11 Potret Cita Citata yang Tampil Mewah
7 Foto Pemotretan Terbaru Lee Sung Kyung di Majalah Harper's Bazaar Korea, Pancarkan Kecantikan Paripurna dan Awet Muda
Umumkan Pemenang di Baeksang Arts Awards 2022, 11 Potret Ganteng Cha Eun Woo Pakai Setelan Jas - Terlalu Sempurna Bak Manekin Berjalan
Deretan Aktor Ganteng di Red Carpet Baeksang Arts Awards 2022 Buat Penyegaran Mata, Ada yang Pamer Rambut Gondrong
22 Pesona Para Aktris Red Carpet Baeksang Arts Awards 2022, Gaun Kim Tae Ri Jadi Sorotan - Park So Dam Hadir Setelah Sembuh dari Kanker
8 Potret Raisa Sound Check Bawa Anak ke Atas Panggung, Wajah Bule dan Rambut Panjang Zalina Jadi Sorotan
8 Potret Mesra Adilla Dimitri Mantan Suami Wulan Guritno dengan Baby Jovanca, Makin Lengket Meski Usia Beda 15 Tahun
10 Momen Ultah Puput Nastiti yang ke-25, Dirayakan Bareng Ibu Mertua - Ahok Beri Ucapan Manis
15 Potret Kondisi Terbaru Permesta Dhyaz yang Sempat Infeksi Karena Oplas, Perban Sudah Dilepas - Sadari Hidungnya Kembali Pesek
11 Potret Kemesraan Sandra Dewi dan Harvey Moeis, Viral Karena Suami Nggak Pernah Marah dan Tak Menuntut Apa-Apa
Potret Jennifer Bachdim Sekeluarga Kondangan Pernikahan Ipar di Jerman Pakai Kebaya dan Batik
Potret Curhatan Sandra Dewi Soal Menikah dengan Harvey Moeis yang Bikin Iri Banget, Disayang Mertua - Akur dengan Para Ipar
Baru 6 Tahun Sudah Digadang Bakal Masuk Sekolah para Pangeran di London, Ini 15 Potret Kehidupan Rafathar yang Memang 'Sultan' - Saat SMP Tinggal di Pesantren
Patah Hati Berjamaah, Seperti Ini 11 Momen lamaran Bintang Emon dan Alca yang Penuh Haru
Dulu Dikenal Berhijab, 11 Potret Rachel Vennya yang Kini Tampil Makin Terbuka - Unggahan Pakai Bikini Two Piece Tuai Hujatan
11 Potret Perayaan Ulang Tahun ke-21 Putri Delina, Meriah Gelar Pesta Kostum - Cantik Dalam Balutan Gaun Bak Putri Negeri Dongeng
Potret Terbaru Cimoy Montok Setelah Lepas Hijab, Kini Kembali Tampil Buka-Bukaan dan Tubuhnya Dipenuhi Tato
10 Rekomendasi Snack untuk Rapat yang Bisa Kalian Buat Sendiri, Beserta Resep Lengkapnya
Ini Alasan Gaga Muhammad Ajukan Kasasi ke Mahkamah Agung
Arti Awesome, Bedanya dengan Amazing Beserta Contoh Kalimat dan Pujian Lain dalam Bahasa Inggris
Lee Byung Hun Soal Kenangan Berakting di Drama 'OUR BLUES', Merasa Spesial Berperan Jadi Anak Kim Hye Ja
10 Rekomendasi Film Plot Twist Terbaik India, Punya Cerita Menarik dan Wajib Ditonton
Sempat Nggak Diakui, 8 Potret Syaki Anak Rizki DA yang Makin Mirip dengan Sang Ayah - Senyum Manisnya Bikin Meleleh
Unggahan Instagram Terbaru Livy Renata Dikomentari Gabriel Prince, Ada Apa?
Tampil The Voice Bulgaria 2021, Denden Gonjalez Vokalis SEARCH asal Bandung Sukses Bikin Juri Terpukau
7 Rekomendasi Film yang Wajib Ditonton Lawas dan Terbaru, Cetak Sejarah Dunia Perfilman
Bantah Nikah Siri, Foto Buku Nikah Al Ghazali Tersebar Luas di Dunia Maya
Sandra Dewi Curhat Soal Sifat Asli Sang Suami, Netizen Iri
Rizky Nazar Akui Alami Banyak Cedera Saat Syuting Satria Dewa Gatotkaca