Kapanlagi.com - Wellness traveling atau wisata yang berfokus pada kebugaran tubuh lagi jadi tren yang meningkat selama beberapa tahun terakhir. Sejak kondisi pandemi, generasi kekinian dan masyarakat secara umum semakin menyadari kalau kesehatan fisik dan mental jadi hal yang penting. Hal tersebut pun diterapkan selama liburan yang enggak hanya sekadar jalan-jalan, tapi sekaligus melakukan kegiatan yang bisa menyeimbangkan kesehatan fisik dan mental.
Ternyata, #DiIndonesiaAja kamu bisa menikmati wellness traveling yang maksimal, lho! Namun, jangan lupa untuk melakukan wisata dengan penuh tanggung jawab, misalnya dengan tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan yang berlaku. Biarpun angka kasus Covid-19 sudah menurun, jangan lupa gunakan selalu masker saat beraktivitas di tempat publik yang ramai, selalu rutin mencuci tangan dan bawa selalu hand sanitizer, serta jauhi keramaian demi keamanan dan kenyamanan bersama.
Dengan berwisata menjelajahi berbagai daerah di tanah air, artinya kamu ikut mempromosikan wisata lokal yang mendukung kebangkitan ekonomi nasional. Selain itu, dengan menginap di homestay yang dikelola masyarakat lokal, berburu kuliner khas daerah, hingga #BeliKreatifLokal pernak-pernik yang jadi ciri khas juga ikut mendukung perkembangan ekonomi kreatif yang menggerakkan ekonomi nasional juga. Pemerintah pun mengajak masyarakat untuk bersama-sama mendukung kebangkitan perekonomian lewat sektor pariwisata tanpa melupakan protokol kesehatan.
Walaupun vaksinasi di Bali sudah sangat baik, namun protokol kesehatan, 3M dan 3T harus dan dilakukan dengan ketat dan disiplin. Tingkatkan kehati-hatian dan kewaspadaan diri dalam beraktivitas. Serta terus galakkan penggunaan aplikasi PeduliLindungi. Mari kita sama-sama bergandengan tangan untuk mewujudkan momentum kebangkitan ekonomi kita, dengan memahami kebutuhan masyarakat untuk hadir dan bergerak cepat, kata Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno.
Bagi yang ingin menikmati wellness traveling di Bali, wisata yoga bisa jadi pilihan karena Bali punya banyak spot yoga terbaik dengan panorama alam eksotis. Sudah pernah mencobanya?
1. Pulau Nusa Dharma, Nusa Dua
(c) Shutterstock
Menjadi bagian dari Nusa Dua, Pulau Nusa Dharma yang memiliki luas sekitar 3 hektar tersebut sudah memfokuskan diri menjadi spot yoga dan meditasi selama beberapa tahun terakhir. Bahkan, pada 2021 lalu Nusa Dharma juga menjadi lokasi perayaan Hari Yoga Internasional yang ke-7 dengan protokol kesehatan yang ketat, lho!
Memiliki pemandangan alam yang asri dan suasana yang tenang serta nyaman, enggak heran jika Nusa Dharma cocok menjadi tujuan wisata yoga dan meditasi, bagi kamu yang ingin lari sejenak dari hiruk pikuk pekerjaan. Kalau bosan dengan suasana pantai, ada juga taman-taman kecil yang ditata sedemikian rupa hingga menghadirkan panorama kehijauan yang adem banget.
2. Ubud
(c) Shutterstock
Hamparan sawah kehijauan menjadi panorama alam khas Ubud yang memberikan efek menenangkan bagi wisatawan yang berkunjung ke sana. Jauh dari keramaian kota dan menawarkan suasana pedesaan yang menenangkan adalah beberapa alasan mengapa Ubud cocok menjadi destinasi yoga yang memberikan healing experience terbaik.
Sering mendapat julukan surga untuk para pegiat yoga, ada sederet studio yoga yang bisa diikuti oleh pemula hingga yang sudah berpengalaman. Misalnya saja Ubud Yoga House yang menawarkan pengalaman yoga di tengah sawah hijau nan asri. Tempatnya yang kecil menawarkan kapasitas kelas kecil yang cocok buat para pemula. Sementara itu, Taksu Yoga menawarkan lokasi yoga di tengah hutan yang menghadirkan pengalaman memasuki dunia lain yang menawarkan kedamaian.
3. Uluwatu
(c) Shutterstock
Selain dikenal sebagai destinasi wisata romantis, bahkan sering menjadi lokasi pernikahan selebriti ternama, Uluwatu juga populer dengan wisata yoga yang ada di kawasan tersebut. Ada sederet studio yoga yang siap memberikan pengalaman healing terbaik. Enggak hanya menghadirkan professional trainer, tapi juga pemandangan alam yang menakjubkan.
Beberapa tempat yoga favorit di Uluwatu di antaranya adalah Pura Uluwatu yang berada di atas tebing dengan pemandangan eksotis. Tempat ini dipercaya sebagai salah satu pilar spiritual di Bali yang bisa mendukung pengalaman wellness traveling jadi lebih maksimal. Selain itu, kawasan pantai sekitar Uluwatu juga menjadi lokasi yoga yang enggak pernah membosankan.
4. Canggu
(c) Shutterstock
Ingin menemukan kedamaian lewat yoga dan meditasi tanpa harus jauh-jauh dari pusat kota? Maka Canggu adalah destinasi yang wajib dipilih. Kawasan tersebut juga populer dengan deretan studio yoga yang menawarkan pengalaman wellness traveling terbaik.
Bagi yang ingin mengikuti kelas yoga di penginapan eco-friendly dengan konsep menyatu dengan alam, Serenity Yoga adalah destinasi yang bisa dipilih. Ada berbagai paket yoga ramah di kantong yang bisa dicoba. Enggak hanya memberikan manfaat kebugaran tubuh, tapi ada juga kelas inspiratif yang mengajarkan self-love dan life coaching yang mendukung proses healing.
Selain itu, bagi yang ingin menikmati yoga di tengah suasana budaya lokal yang artistik, Desa Seni di Canggu adalah pilihan yang tepat. Setelah menikmati kelas yoga harian, kamu juga bisa menjajal spa holistik, restoran lokal yang menyajikan makanan berbahan organik, hingga #BeliKreatifLokal di toko oleh-oleh yang menghadirkan pernak-pernik artistik khas Bali.
Menjalani wisata yang fokus pada kesehatan fisik dan mental bisa membantu meningkatkan kualitas hidup jadi lebih baik. Jadi, tunggu apa lagi? Segera jajal wisata yoga di Bali yang menawarkan pemandangan eksotis di atas, yuk!
Masih banyak lagi inspirasi wisata menarik di tanah air. Temukan lebih jauh dengan follow Instagram @pesona.indonesia dan Tiktok @pesonaindonesia, yuk! Dapatkan juga kesempatan memenangkan hadiah merchandise dan uang tunai jutaan rupiah dengan mengikuti Pesona Indonesia Punya Kuis (PUKIS) yang diselenggarakan setiap 2 minggu sekali setiap bulannya.
Princess Hours
Manggung Bareng Mahalini, Rizky Febian: Kita Melawan Restu Kan?
4 Barang Lifestyle Ini Cocok Dijadikan Investasi Jangka Pendek, Intip Yuk!
Saatnya Merdeka dalam Karya, Putri Tanjung Ungkap Rahasia Creativepreneur di Webinar Generasi Pandai
[KUIS KOREA] Masuk ke Dunia Webtoon Bareng Jaemin NCT DREAM, Bakal Seperti Apa Kisah Kalian Berdua?
Punya Jiwa YOLO, Gimana Caranya Biar Isi Dompet Tetap Aman Terkendali?
Siap-Siap! Putri Tanjung dan Direktur Utama Pegadaian Bakal Bagikan Tips Jadi Pribadi Kreatif dan Produktif di Webinar Pegadaian Terbaru
Menanti Sang Buah Hati, Potret Indah Permatasari yang Kini Sudah Hamil Besar
Kupas Tuntas Bisnis Langsung dari Ahlinya, Pegadaian Hadirkan Obrolan Inspiratif Bertajuk 'UMKM Berjaya, Ekonomi Merdeka'
Hadirkan Sederet Musisi Top Tanah Air, Pesta Rakyat Simpedes Siap Berbagi Makna di Karawang
8 Potret Seleb yang Hadir di Anniversary Cafe Ayu Ting Ting, Ada Siti Badriah
Bikin Gemas, Good Day Special Edition Hadirkan Koleksi Merchandise BT21 yang Wajib Dikoleksi
Punya Financial Freedom di Usia Muda, Why Not? Begini Lho Rahasianya!
8 Potret Uut Permatasari Usai Melahirkan Anak Kedua Banjir Pujian
Catat Jadwalnya, Pegadaian Bakal Mengadakan Webinar Menarik 'UMKM Berjaya, Ekonomi Merdeka' dalam Waktu Dekat
Bikin Salut, IndiHome Pertemukan Pelanggan Setianya dengan Rossa untuk Pertama Kalinya
Pertarungan Ketat, 1.430 Tim Free Fire Berebut Slot Fase Liga LEAD National Series (LNS) 2022
Sport Tourism Lagi Berkembang di Solo, Catat Deretan Kegiatan untuk Jaga Kebugaran Tubuh Saat Traveling
8 Selebriti yang Lakukan Implan Payudara Karena Berbagai Alasan, Bikin Penampilan Maksimal Hingga Tambah Pede
Setahun Pasca Menikah Diam-Diam dan Kehamilannya Dirahasiakan, Ini 8 Potret Olivia Zalianty dan Suami yang Makin Romantis - Kompak Asuh si Kecil
Beda Agama dan Jalani LDR, Ini 8 Potret Kemesraan Hana Saraswati Bintang 'BUKU HARIAN SEORANG ISTRI' dengan Kekasih
8 Potret Pesantren Milik Keluarga Suami Tasyi Athasyia, Tempat Healing Favorit - Disebut Bakal Jadi Lokasi Makam di Masa Depan
8 Potret Harga Barang Adzam Putra Nathalie Holscher, Mencapai Jutaan Rupiah!
Potret Baby Djiwa Putri Nadine Chandrawinata yang Secantik Boneka dan Bule Banget Seperti Mamanya, Bermata Abu-Abu Indah
21 Rekomendasi Film Thailand Horor Biasa - Komedi Terbaik dan Seru, Nggak Hanya Seram Tapi Juga Lucu
Ria Ricis dan Suami Dihujat Netizen, Joget Hingga Kepala Baby Moana Kesenggol - Tepis Kepala Keponakan dengan Kasar
Divonis Usianya Tinggal 2 Tahun, Ini 8 Potret Roy Kiyoshi yang Mengidap Penyakit Jantung - Harus Minum Obat Seumur Hidup
Putus dan Batal Nikah dengan Al Ghazali, Intip 8 Potret Alyssa Daguise yang Makin Cantik dan Bahagia di Paris
Potret Cantiknya Audi Anak Sulung Wendy Cagur, Kini Beranjak Remaja - Wajahnya Imut Kebule-Bulean
13 Tahun Menikah Baru Saja Punya Anak Pertama, Potret Dea Ananda dan Ariel Nidji yang Hidupnya Makin Indah Setelah Ada Baby Sanne
Superman Is Dead Akhirnya Tampil dengan Formasi Lengkap, Jerinx: Saya Berusaha Akan Sopan Banget
Tinggalkan Dunia Hiburan, Ini 7 Potret Penyanyi yang Sekarang Berprofesi Sebagai Dokter
Mendadak Panen Hujatan Karena Netizen Kasihan Pada Angga Wijaya, Dewi Perssik Ungkap Fakta Seperti Apa Mantan Suami
Sama-sama Punya Lesung Pipi, Ini Potret Intan Nuraini Bersama Sang Putri yang Sangat Dekat
9 Potret Rumah Mewah Artis Legendaris Yati Octavia dan Pangky Suwito, Ruangannya Luas Banget - Punya Banyak Koleksi Vespa Antik
Foto-Foto Cantik Sooyoung Girls Generation dengan Rambut Blonde Super Panjang, Pancarkan Aura Makin Hot!
8 Potret Indra Priawan Suami Nikit Willy Saat Momong Baby Izz, Hot Daddy Menawan yang Bikin Gagal Fokus
Bikin Suasana Makin Meriah, 8 Potret Siti Badriah Tampil Anti Jaim di Pesta Anniversary Cafe Ayu Ting Ting
Disebut Pengangguran dan Cuma Numpang, Ini Sederet Fakta Josscy Aartsen Suami Rina Nose
6 Rekomendasi Film Horor di Youtube yang Seru dan Menyeramkan, Sukses Bikin Merinding
Manggung Bareng Mahalini, Rizky Febian: Kita Melawan Restu Kan?
MV SNSD Dituding Plagiat, Sang Sutradara Minta Maaf